Saat Alam Menggugat

 Oleh: Temu Sutrisno

 

 

Ilustrasi-Dampak banjir. Foto: The Sun








Hari ini

Alam kembali menggugat

Seakan ingin mengambil haknya

Agar tak tersentuh tangan-tangan jahil manusia

Hari ini

Alam mengingatkan

Penebangan tak terkendali

Penambangan mengeruk perut bumi

Kisah serakah anak manusia

Berbuntut bencana

Banjir menghantam

Longsor terus berguguran

Wabah bermunculan

Bukan alam tak ramah pada kehidupan

Alam hanya menyampaikan pesan

Tiada lagi keseimbangan

Eksploitasi tanpa henti

Berarti bunuh diri

Alur alam menjadi permukiman

Hutan penguat bantaran dibabat

Gundul berantakan

Perbukitan digaruk hilang keindahan

Isi bumi dihabiskan

Perut anak manusia mengembang

Bergelimang pundi-pundi uang

Saat alam menggugat

Ketika korban berjatuhan

Manusia saling menyalahkan

Berhias topeng kebaikan

Merasa paling benar

Hilang malu

Menyembunyikan keserakahan.***

 

Tana Kaili, 2 Agustus 2022

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HUKUM DAN MORALITAS

Dewi Themis Menangis

Negeriku Makin Lucu