Buol Siap Gelar Porprov

PALU, MERCUSUAR-Gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII tingkat Sulteng di Poso belum usai. Namun demikian, Buol telah menegaskan siap menjadi tuan rumah Porprov berikutnya. Penegasan itu disampaikan Wakil Bupati Buol, Syamsudin Koloi, yang memimpin langsung kontingen Buol pada Porprov Poso. Syamsudin menyatakan, ia telah membicarakan kesiapan Buol menjadi tuan rumah Porprov dengan pengurus KONI Buol yang ikut ke Poso. “Kami ingin Porprov berikutnya bisa digelar di Buol. Insya Allah kami siap menjadi tuan rumah, jika diputuskan untuk itu,” ujar Syamsudin via Ponsel pada Mercusuar, Rabu (10/9/2014). Dikatakan Syamsudin, dalam hitungan satu atau dua hari kedepan pihaknya akan mengusulkan secara resmi sebagai calon tuan rumah Porprov. “Tuan rumah berikutnya akan diumumkan saat penutupan tanggal 16 September. Sebelum itu, mungkin satu dua hari ini kami akan mengajukan diri secara resmi sebagai calon tuan rumah Porprov. Kami sangat berharap pemerintah provinsi, KONI Sulteng dan kabupaten/kota mendukung Buol sebagai tuan rumah Porprov setelah Poso,” katanya. Syamsudin juga meminta dukungan seluruh masyarakat Buol dan pegiat olahraga untuk menjadi tuan rumah Porprov. “Jika diputuskan Buol sebagai tuan rumah, tentu kami dan seluruh masyarakat Buol bersyukur. Kami juga akan mempersiapkan dengan baik, utamanya sarana dan venue olahraga di Buol sehingga Porprov bisa berlangsung dengan baik,” tekannya. Berdasarkan data, jumlah cabang olahraga yang dipertandingkan pada Porprov VII sebanyak 19 cabang, antara lain karate, tenis meja, atletik, pencak silat, tinju, sepak bola, bola voli, voli pasir, balap motor, catur, sepak takraw dan bulutangkis. Sebelumnya, Porprov VI dilaksanakan di Kabupaten Tolitoli pada tahun 2011 lalu. TMU

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HUKUM DAN MORALITAS

Dewi Themis Menangis

Negeriku Makin Lucu