Warga Usulkan Normalisasi Sungai Balongga

PALU, MERCUSUAR – Warga yang bermukim di Desa Balongga Kecamatan Dolo Selatan, Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah (Sulteng) mengusulkan agar pemerintah segera menormalisasi Sungai Balongga. Sebab tiap turun hujan, Sungai Balongga dipastikan banjir. Usulan itu disampaikan masyarakat pada Rusli Dg Palabbi, anggota DPRD Provinsi (Deprov) Sulteng, yang reses di Desa Balongga belum lama ini. Dikatakan Rusli, menurut masyarakat setiap musim hujan, banjir senantiasa menerjang perkebunan, sawah dan permukiman warga. “Ada sekira 10 Hektare sawah dan kebun masyarakat rusak. Bahkan sawah disana kemungkinan gagal panen akibat banjir beberapa waktu lalu,” ujar Rusli, kemarin (15/4). Diungkapkan Rusli, Pemkab Sigi sudah menangani sebagian alur sungai yang diusulkan untuk dinormalisasi. “Masyarakat mengusulkan ini, karena ingin cepat tuntas dan mereka menyadari keterbatasan anggaran di kabupaten,” lanjutnya. Selain mengusulkan normalisasi Sungai Balongga, masyarakat juga menitip aspirasi pada Rusli agar memperjuangkan perbaikan jalan poros Palu-Bangga. “Gorong-gorong di Balongga pada jalan utama yang menghubungkan Palu-Bangga rusak. Masyarakat berinisiatif memperbaiki dengan menggunakan batang kelapa. Mereka ingin agar ini juga diprioritaskan perbaikannya,” papar Rusli. “Arus Palu-Bangga terganggu, karena ini satu-satunya jalan. Malah bukan hanya di Balongga. Di Desa Rogo, tepat di depan pasar, gorong-gorong juga rusak. Semoga Dinas Bina Marga bisa menanganinya dengan cepat, karena ini jalan provinsi,” sambungnya mengimbau. TMU

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HUKUM DAN MORALITAS

Dewi Themis Menangis

Negeriku Makin Lucu