Aminuddin Dipastikan Pimpin Kembali DPRD
Prof (Em) Aminuddin Ponulele dipastikan kembali memimpin DPRD Sulteng 2014-2019, setelah DPP Partai Golkar memutuskan yang bersangkutan sebagai satu-satunya calon ketua DPRD. Penunjukan Aminuddin, karena Partai Golkar meraih kursi terbanyak di DPRD Sulteng. Partai Golkar mendulang tujuh kursi disusul Partai Gerindra enam kursi, Partai Demokrat enam kursi dan PDIP enam kursi. Aminuddin menjadi orang pertama di Sulteng yang berhasil menduduki kursi ketua DPRD selama tiga periode. Sebelumnya mantan Rektor Untad dan Gubernur Sulteng ini telah menduduki kursi ketua DPRD Sulteng pada periode 1999-2001 dan 2009-2014. Sementara untuk posisi Wakil Ketua, Gerindra bakal dipercayakan pada Alimudin Paada. Kepercayaan tersebut ungkap salah satu pengurus harian Gerindra Sulteng, diberikan tidak semata-mata kompetensi mantan Dosen Pertanian Untad itu. ‘’Rekam jejak beliau di Gerindra harus diakui. Selain kemampuan dan senioritas dia juga termasuk salah satu peletak dasar Gerindra di Sulteng,’’ kat